6 Barang Sepele Yang Wajib Dibawa Saat Traveling

6 Barang Sepele Yang Wajib Dibawa Saat Traveling

Hal Sepele Banyak hal-hal yang harus dipersiapkan ketika kita akan melakukan perjalanan ke luar negeri. Untuk menjaga kenyamanan selama berada di negeri orang jangan lupa dengan barang-barang yang sepertinya sepele tapi bisa berpengaruh besar.

 

1. Charger, di era digital seperti sekarang ini gadget menepel bak perangko. Jangan lupa bawa charger untuk gadget/kamera sesuai dengan voltase negara tujuan. Jenis charger untuk gadget terkini biasanya compatible untuk tegangan rendah (misal Jepang 110 V). Bila perlu sertakan juga adapter stop kontak (biasanya berkaki tiga)

2. Obat Pribadi, mencakup obat-obatan khusus (resep dokter) dan obat-obatan umum untuk keadaan darurat seperti obat pereda sakit kepala, pereda maag atau obat mencret. Jangan disepelekan karena di luar negeri belum tentu dengan mudah menemukan obat-obatan seperti itu apalagi bila kita tidak menguasai bahasa negara tujuan seperti pengalaman saya beberapa waktu lalu. Kemasan obat jangan dibuang, ntar dikira pil koplo :)

3. Buku Pedoman, bisa berupa pedoman wisata, peta wisata maupun buku percakapan bahasa asing. Saya cukup terbantukan dengan buku yang saya bawa ketika sopir taksi tidak mengenal tempat wisata Grand Palace dan lebih mengenal nama Wat Phra Kaew seperti yang ada di buku.
Biasanya peta wisata dan peta jalur transportasi tersedia cuma-cuma di bandara kedatangan.

4. Pulpen beserta buku catatan untuk mencatat hal penting. Dengan berbekal pulpen kita tak perlu repot mencari pinjaman ketika melengkapi berkas keimigrasian di loket imigrasi atau di dalam pesawat. Buku catatan dapat digunakan untuk mencatat hal penting atau untuk mencatat jumlah pengeluaran per hari seperti yg dilakukan kebanyakan backpacker.

5. Dokumen salinan, seperti fotokopi KTP dan/atau fotokopi paspor. Bila melakukan perjalanan darat lintas negara terkadang diperlukan pula pas foto untuk dokumen keimigrasian.

6. Tas pinggang atau sejenisnya yang bisa memuat beberapa barang yang disebutkan sebelumnya agar mudah mengambil dan menyimpan tanpa harus repot membuka tas ransel untuk barang-barang seperti paspor, peta, tiket dan boarding pass hingga mata uang asing dalam bentuk recehan. Bila Anda menggunakan jaket dengan jumlah saku yang mencukupi, pilihan tas bisa diabaikan.

Happy traveling

9 comments:

  1. Satu lagi, tapi agak mahal, baterai cadangan ponsel. Diperlukan saat kita online terus menerus dalam perjalanan darat yang memakan waktu 5-6 jam. Ini untuk mengakali tidak adanya stop kontak di dalam bus.

    ReplyDelete
  2. @fiz : wah kalo tu sih tergantung traveller-nya..lagi pula biaya bakalan membengkak gara2 online di negeri orang..

    ReplyDelete
  3. Oh iya, betul juga ya. Tapi bisa dipakai kalau travellingnya sebatas dalam negeri.

    ReplyDelete
  4. @fiz : bener tuh..tapi kalo hape Android memang boros gila baterenya..hape minimal yang kemampuannya maksimal masih bisa tahan lebih lama..

    ReplyDelete
  5. Jangan lupa mencatat alamat Kedubes RI setempat mas.
    Salam hangat dari Surabaya

    ReplyDelete
  6. Yang no.6, tas pinggang, benda penting tapi sering terlupakan. Walaupun perempuan terkadang sudah cukup membawa tas tanggan saja, namun kalau dilengkapi tas pinggang sangat membantu sekali. Kita gak perlu setiap saat mengeruk tas hanya untuk mencari-cari uang kecil...

    ReplyDelete
  7. Ada yang kurang, yaitu colokan steker untuk beberapa negara. Masing2 negara beda ukuran lubangya

    ReplyDelete
    Replies
    1. nah ini jangan lupa....repot ntar..

      Delete
  8. yang suka wisata alam jgn lupa bawa GPS.

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya..

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home