Jape Methe

Apurie's Blog

Jembatan Kutai Kartanegara yang terletak di kabupaten Kutai Kartanegara, kalimantan Timur ini kini menjadi tinggal puing-puing dan menyisakan dua tiang utamanya setelah pada Sabtu, 26 November 2011 kemarin runtuh sekitar pukul 16.20 WITA.

Jembatan Tenggarong

Jembatan yang biasa disebut jembatan Tenggarong  ini menjadi salah satu jembatan yang membentang sungai Mahakam selain jembatan Mahakam dan jembatan Mahulu di Samarinda.
Di sekitar jembatan ini terdapat taman untuk bersantai atau sekedar nongkrong. Tak jauh dari jembatan ini terdapat Pulau Kumala, taman rekreasi keluarga yang berada di pulau di tengah sungai Mahakam.

Sekedar berbagi foto-foto jembatan Tenggarong yang pernah saya ambil ketika melakukan perjalanan sungai ke Tenggarong menumpang kapal jurusan Samarinda – Melak.

Jembatan Tenggarong

Huruf Miring

Huruf yang dicetak miring bukanlah sebagai hiasan semata, melainkan ada kegunaannya. Untuk dunia blogging penggunaan huruf miring tidaklah mutlak, namun akan menjadi keharusan bila berhubungan dengan kepentingan formal.

 

Sekedar menambah pengetahuan tentang Bahasa Indonesia berikut ketentuan untuk penggunaan huruf miring :

  1. Huruf miring dalam cetakan dipakai untuk menuliskan nama buku, majalah, dan surat kabar yang dikutip dalam tulisan.
    Misalnya :
    majalah Bahasa dan Kesusastraan
    buku Negarakertagama karangan Prapanca
    surat kabar Suara Karya
  2. Huruf miring dalam cetakan dipakai untuk menegaskan atau mengkhususkan huruf, bagian kata, kata, atau kelompok kata.
    Misalnya :
    Huruf pertama kata abjad adalah a.
    Dia bukan menipu tapi ditipu.
    Bab ini tidak membicarakan penulisan huruf kapital.
    Buatlah kalimat dengan kata berlepas tangan.
  3. Huruf miring dalam cetakan dipakai untuk menuliskan kata nama ilmiah atau ungkapan asing kecuali yang telah disesuaikan ejaannya.
    Misalnya :
    Nama ilmiah buah manggis ialah Carcinia mangostana.
    Politik divide et impera pernah merajalela di negeri ini.
    Weltanschauung antara lain diterjemahkan menjadi 'pandangan dunia'.

    Tetapi:
    Negara itu telah mengalami empat kudeta.

Catatan:
Dalam tulisan tangan atau ketikan, huruf atau kata yang akan dicetak miring diberi satu garis di bawahnya.

(sumber : EYD Saku dan Pedoman Pembentukan Istilah dalam Bahasa Indonesia)

 

MAS Berbagai ekspresi tumpah ruang di beberapa jejaring sosial sebagai buntut kegagalan timnas U23 meraih medali emas cabang sepak bola. Cacian, celaan, atau pujian untuk menghibur diri mewarnai akhir dari final sepakbola SEA Games 2011 semalam.

Indonesia memang menjadi juara umum, namun tanpa medali emas terasa hambar gelar juara umumnya.

Apapun itu, terima saja..!! Indonesia boleh..!!! Syabas Malaysia..!!

Indonesia mungkin telah meraih 170 pingat emas (setakat pukul 12 tengah malam semalam dan jumlah itu dijangka terus bertambah pada hari terakhir hari ini), namun terlepas pingat emas bola sepak sudah tentu sesuatu yang mendukacitakan.
Andai mampu merangkul 200 emas sekali pun, luka mereka tidak akan terubat

cover-utusan

(gambar dari : harian Utusan Malaysia)

terpuruk tiada dalam kamusku
selalu mencoba, punya harapan
hari berlalu datang rintangan baru
berikan senyuman semua tantangan

inilah sekilas tentang kamus hidupku
jalan berliku takkan ciutkan nyaliku

terpuruk tiada dalam kamusku
selalu mencoba, punya harapan
boleh saja kita kalah sesaat
ambil hikmah untuk menang seterusnya

bernyanyi ooh mencoba sembuhkan semua luka

(lagi demen lagu slow beginian, cocok buat 'vitamin' penambah semangat)

Kamus Hidupku - Sheila on 7 | Berlayar

11-11-11 Sebelas, sebuah bilangan angka yang menjadi angka favorit di tahun ini berkenaan dengan angka kembar yang akan terjadi pada 11 November 2011.
Secara khusus tak ada yang istimewa di tanggal ini, sama seperti tanggal-tanggal lainnya. Namun, tanggal ini akan menjadi istimewa kala ada peristiwa penting yang bertepatan dengan tanggal 'angka cantik' 11-11-11.

Sudah pasti banyak pasangan yang memilih melangsungkan pernikahan di tanggal ini karena unsur 'cantik' tadi.

Ya, yang berencana nikah semoga menjadi keluarga bahagia. Yang akan menjalani ujian semoga sukses. Yang menginginkan kelahiran anak di tanggal ini berdoa saja biar Dia yang mengatur tak perlu memaksakan melalui operasi cesar.

FF3 Permainan menejemen waktu masih digemari di antara permainan-permainan yang mengandalkan grafik yang menarik ala permainan modern. Salah satu yang banyak dicari adalah Farm Frenzy 3 : Madagascar.
Tak berbeda jauh dengan Farm Frenzy 2, permainan ini masih berlatar belakang peternakan, sesuai namanya. Tema Madagascar menghiasi latar belakang permainan ini.
 Farm Frenzy 3 - Madagascar

Farm Frenzy 3 : Madagascar (Trial Version)
http://d01.megashares.com/?d01=bsJT2DL (73.1 MB)
*tautan Farm Frenzy 3 : Madagascar Full Version akan menyusul
Farm Frenzy 3 : Madagascar (Full Version)
http://www.4shared.com/file/RoxjExSY/Farm_Frenzy_3_Madagascar_FULL.htm

Farm Frenzy 2 : http://apurie.blogspot.com/2009/06/farm-frenzy-2-full-version.html

Sebagai orang asli Indonesia bukan berarti bisa memahami kosakata yang termasuk dalam Bahasa Indonesia. Masih banyak kata-kata yang kurang dipahami terutama kata-kata yang jarang digunakan dalam percakapan/penggunaan sehari-hari.

 

Untuk itulah perlunya Kamus Besar Bahasa Indonesi (KBBI) yang membantu memperkaya perbendaharaan kosakata Bahasa Indonesia sekaligus belajar menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Perlu kamus tebal dan berat? Mahal, harganya bisa mencapai ratusan ribu. Ini jamannya software, KBBI pun ada versi software portable-nya.

> Daring (Online)
Untuk KBBI secara daring bisa langsung menuju ke http://pusatbahasa.kemdiknas.go.id/kbbi/

> Luring (Offline)
Silakan gunakan software portable-nya yang bisa di unduh dari salah satu tautan berikut ini :
      KBBI Offline 1.3 (dari Mediafire)
      KBBI Offline 1.3 (4shared.com)

> Mobile
Bisa digunakan kapan dan dimana saja setelah dipasang di handphone. Lihat artikelnya di sini > http://apurie.blogspot.com/2011/09/kbbi-mobile.html

Selamat #belajarindonesia

Next PostNewer Posts Previous PostOlder Posts Home