Sebuah reality show terbaru yang dikemas sedemikian rupa sehingga terasa menyentuh.
Tak ada pahlawan berpakaian serba hitam yang bagi-bagi duit, tak ada gubuk yang disulap jadi istana, tak ada pula yang berpura-pura minta tolong untuk menguji sebuah ketulusan, yang ada hanyalah sebuah kontradiksi kondisi dimana sang host yang notabene kehidupannya lebih beruntung akan dibawa memasuki kehidupan dunia orang-orang yang kurang beruntung.
Menjadi pemulung mengais sampah di TPS/TPA, menebar jala di tengah lautan sebagai nelayan dan menahan dinginnya udara laut di malam hari adalah sebagian kehidupan yang dilewati host selama 3 hari.
Ketidaknyamanan, kegelisahan dan keterbatasan adalah menu sehari-hari bagi saudara-saudara kita yang (sangat) kurang beruntung.
Sebuah pembelajaran yang berarti tuk lebih menghargai hidup dan mengasah rasa simpati dan empati.
Trans TV, Sunday 6PM WITA
0 ocehan:
Post a Comment
Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya..