Tsunami (津波),bahasa Jepang, yang berasal dari kata tsu yang berarti pelabuhan dan nami yang berarti gelombang. Secara harfiah, tsunami berarti ombak besar di pelabuhan.
Bencana tsunami yang paling populer dalam satu dekade ini adalah tsunami yang menghantam garis pantai Samudera Hindia pada 26 Desember 2004. Indonesia dan Sri Lanka adalah sebagian negara yang menjadi korban amukan tsunami yang menewaskan ratusan ribu korban jiwa.
Tsunami adalah rangkaian gelombang laut yang menjadi gelombang besar saat mendekati daratan. Tsunami biasanya dipicu oleh gempa bumi besar yang terjadi di dasar laut karena pergerakan lempeng tektonik. Ketika lempengan naik atau turun secara tiba-tiba dan memindahkan air di atasnya, maka perpindahan air tersebut akan menciptakan gelombang yang bergulir menuju ke daratan.
Selain karena gempa bumi, tsunami juga dapat dipicu oleh longsoran dinding es atau karena letusan gunung berpi seperti yang terjadi saat meletusnya gunung Krakatau. Inilah salah satu fakta tentang tsunami.
Berikut adalah negara-negara yang terkena dampak tsunami 26 Desember 2004.
(Mengenang 5 tahun tsunami Aceh, 26 Desember 2004)