Awas, Dicopet Monyet!

Awas, Dicopet Monyet!

Berwisata alam di area terbuka memang menyenangkan karena bisa menyatu dengan alam. Namun di beberapa tempat wisata alam terdapat binatang liar, seperti monyet, penghuni asli daerah tersebut yang berkeliaran seperti yang ada di Batu Caves, Kuala Lumpur, Malaysia atau di Grojogan Sewu, Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah.
monyet-1
menyantap makan siang
Binatang vertebrata itu seolah turun gunung sebenarnya bukan karena habitatnya terganggu oleh manusia, tetapi dikarenakan pengunjung yang terbiasa memberikan makanan kepada mereka sehingga kawanan kera ini merasa lebih mudah mendapatkan makanan di sekitar lingkungannya.

Kera-kera ini cukup agresif dalam mencari makan, selain menunggu pengunjung memberi makanan beberapa dari mereka mendatangi pengunjung yang membawa makanan, minuman dan barang bawaan. Untuk itu disarankan untuk waspada agar tidak dicopet atau pun dijambret monyet. Sesekali terdegar teriakan pengunjung yang takut atau terganggu dengan kedatangan kera-kera ini. Teriakan-teriakan kera juga terdengar tatkala monyet yang lebih besar menunjukkan kekuasaan teritorialnya kepada kawanan monyet yang lain.
monyet tawangmangu
"Mereka bilang saya monyet"
Tips Wisata
  • Hati-hati dan waspada dengan barang bawaan berupa tas tangan, tas belanjaan atau semacamnya;
  • Jaga jarak dengan monyet dan lindungi anggota keluarga;
  • Monyet terlihat lebih banyak di akses Pintu I, namun jarang terlihat di akses Pintu II.

8 comments:

  1. sendal saya pernah di ambil ama monyet di tawangmangu :|

    ReplyDelete
  2. ha? sejak kapan kamu berkawan ama monyet? :p *canda*
    tulisan ini jadi ingat film "Rio", dimana ada gank monyet yang jago merampok perhiasan :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Rio yang animasi itu ya..kayanya pernah liat..

      Delete
  3. aku rodok trauma karo ketek, soale tau ditubruk karo dicakar karo keteke tonggoku biyen.. -__-

    ReplyDelete
  4. Wah...Monyetnya dah belajar kali ya :)
    Nice Blog, sungguh informatif.
    Jalan2 ke blogku ya:
    http://flowerfloshop.blogspot.com

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya..

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home