THR

THR

Lebaran tinggal menghitung hari, tanggal muda habis gajian plus dapet THR. Mungkin hal seperti ini yang dirasakan hampir seluruh pekerja. Saat-saat yang tepat untuk mempersiapkan hari Lebaran yang kebanyakan dari mereka menjalankannya dengan sebuah tradisi ‘baju baru’.


Sah-sah saja, tapi ada hal yang lebih penting untuk menikmati sebuah ‘kemenangan’. Entah apa yang ada dipikiranku, yang jelas tiap kali ‘melihat ke bawah’ hidupku terasa indah, nyaman dan merasa lebih beruntung dari mereka insan-insan Tuhan yang dilahirkan dan dibesarkan dalam keadaaan kurang beruntung. Pak ustadz bilang mengeluarkan zakat untuk membersihkan harta dan dapat melipatgandakannya terutama mengenai keberkahannya.


" Sesungguhnya jika kamu bersyukur pasti Aku akan menambah nikmat kepadamu, dan jika kamu mengingkari nikmat-Ku maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih. " (QS Ibrahim: 7)


Mudahkan hidupnya hiasi dengan belaimu
Sucikan tangan-tangan yang memegang erat harta
Terangi harinya dengan lembut mentarimu
Buka genggaman yang t’lah menjadi hak mereka

(Lihat, Dengar, Rasakan…Sheila on 7)

0 ocehan:

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya..

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home